Curi mencuri artikel dalam dunia digital memang sudah bukan rahasia lagi, sudah sering dan banyak terjadi. Bukan hanya artikel, namun juga foto atau gambar atau software pun banyak dijual curi kan.
Sebagai seorang blogger, pasti kita selalu was-was artikel kita akan dicuri.
Baiklah, langsung saja saya akan menjelaskan sedikit cara mencegah blog kita menjadi korban Copy Paste tangan-tangan jahil
Sebelum memasukkan script berikut, kita butuh masuk ke dalam Blog > Template > Edit HTML.
Cara #1 Anti Copy Paste Bagian Tertentu Saja
Kegunaan : untuk mencegah copy paste bagian artikel tertentu.Langkah-langkahnya :
#1 Tekan Ctrl+F (untuk mencari text), masukkan
]]></b:skin>
atau </style>
kemudian enter,#2 Letakan kode ini diatas kode
]]></b:skin>
atau </style>
.do-not-copy {
-webkit-user-select:none;
-khtml-user-select:none;
-moz-user-select:none;
-ms-user-select:none;
user-select:none;
}
#3 Kemudian Simpan TemplateUntuk penggunaannya, silahkan masukkan script ini pada bagian artikel yang tidak ingin di copy paste.
<div class="do-not-copy">Bagian artikel yang tidak ingin dicopy paste</div>
Cara #2 Mematikan Klik Kanan dan Anti Copy Paste
Kegunaan : Mematikan Klik kanan dan mencegah copy paste seluruh halaman blog.Kerugian : beberapa fungsi template blog tidak akan bisa berjalan, misalnya fungsi search-box dan lain-lain.
Langkah-langkahnya :
#1 Masuk ke edit HTML template blog sampean dan Cari kode <body> .
#2 Ganti kode <body> dengan kode berikut ini atau tambahkan saja kode berwarna biru di bawah ini ke dalam kode body:
<body oncontextmenu='return false;' onkeydown='return false;' onmousedown='return false;'>
#3 Selesai dan Simpan Template, dan Coba lah
Keterangan :
oncontextmenu='return false;' = berfungsi untuk mematikan fungsi klik kanan pada mause
onkeydown='return false;' = berfungsi mematikan fungsi shortcut Copy Paste
onmousedown='return false;' = berfungsi untuk mencegah kursor mouse melakukan select text atau pengeblokan text tertentu
Cara #3
Kegunaan : Mematikan Klik kanan dan mencegah copy paste seluruh halaman blog.Langkah-langkahnya :
#1 Masuk ke edit HTML template blog sampean dan cari kode </head>
#2 Letakan kode berikut ini di bawah kode
<script type="text/javascript">
if (typeof document.onselectstart!="undefined") {
document.onselectstart=new Function ("return false");
}
else{
document.onmousedown=new Function ("return false");
document.onmouseup=new Function ("return true");
}
</script >
#3 Simpan Template dan Lihat Hasilnya
Terima kasih Seocips : http://www.seocips.com/2013/11/memasang-anti-copy-paste-di-blog.html
Masih ada 3 script nih, belum nemu yang lain. Nanti di update lagi kalau ada script lagi, sampai 10 script. Kalau ada yang mau nyumbang script, kasih aja link di komen ya, itung-itung ngasih backlink.
scriptnya g' cukup 10 gan
ReplyDelete