Dilarang mempublikasikan ulang konten artikel dalam blog ini tanpa izin dan penulis

Tips Menulis Artikel Seo Friendly


Syaizu.com - Kali ini saya akan sedikit berbagi tentang Tips Menulis Artikel Seo Friendly. Seperti kita ketahui, untuk menulis artikel yang baik di jagat internet maka kita harus memahami pola pencarian yang dilakukan oleh mesin pencari. Sebut saja yang paling sering yaitu mesin pencari google. Beberapa tahun terakhir ini, google telah mengubah algoritme pencarian pada mesin pencarinya. Mereka menambahkan dan mengurangi beberapa poin sehingga muncul-lah beberapa panduan di internet yang diklaim sebagai panduan menulis sesuai dengan SEO (search engine optimizer) google. 

Nah, dalam tulisan kali ini, saya akan merangkum dalam satu artikel yang mungkin bisa membantu menjelaskan Tips Menulis Artikel Seo Friendly.

Bagaimana Menulis Artikel Yang Friendly?

Untuk menulis artikel berbobot SEO Friendly, kita harus mengetahui mengapa pembaca yang mengunjungi website atau blog kita. Kata Friendly menjelaskan bahwa artikel yang kita tulis harus bersifat ramah terhadap pembaca, bagaimana maksudnya?
Ramah terhadap pembaca itu dapat diartikan beberapa hal :

 

1. Enak dipandang  atau dibaca

Artikel yang enak dipandang adalah artikel yang tata peletakan komponennya tidak membuat mata sakit, hehehe. Misalnya nih, lagi enak-enak baca tiba-tiba ada iklan porno atau bugil ditengah artikel. Padahal iklan tersebut tidak ada kaitannya dengan konten yang sedang dibaca, kan ngga enak dipandang, hehehe

Selain itu, enak dipandang atau dibaca juga bisa dilihat dari penataan paragraf, left, center atau right. Penggunaan kata bercetak tebal, miring, bergaris bawah, berwarna-warni  yang tepat juga membantu anda membuat artikel yang enak dipandang dan dibaca.

 

2. Bahasa yang digunakan sopan dan baik

Artikel dengan bahasa yang sopan dan baik, cenderung akan dibaca oleh pembaca lebih lama, hal ini akan mempengaruhi peringkat dalam search engine. Search Engine yang baik akan mengindeks halaman-halaman yang dikunjungi atau dibaca oleh pengunjung dalam jangka waktu yang lama, tentu saja ini adalah karena konten yang baik, penggunaan bahasa yang baik dan sopan.

 

3. Ide pokok nya jelas dan mudah dimengerti

Ini yang paling sering dilakukan oleh para copaser, ide pokok tidak jelas, pengulangan paragraf awal dan tata cara menghubungkan antar kalimat wagu (rancu) sehingga menimbulkan kebingungan pembaca. Walaupun mungkin akan dibaca oleh pembaca agak lama, tapi untuk kunjungan berikutnya, mereka sudah ogah buka situs yang tata penulisannya ngawur ngga tentu, hehehe
Jika anda ingin menulis, menulislah secara lepas, jangan pernah terikat pada suatu hal yang formal yang justru akan mempersulit ide pokok artikel atau tulisan anda sulit dimengerti oleh orang lain

 

4. Gunakan Gambar yang mencerminkan konten artikel

Gambar yang sesuai merupakan salah satu pendukung pengunjung blog atau website anda betah dan membaca lebih lama. Selain itu, gambar juga akan mempermudah pengunjung website atau blog kita mengerti apa yang sedang kita bahasa atau kita jelaskan dalam artikel. Gambar atau foto bisa diambil dari koleksi pribadi ataupun dari gambar atau foto di internet yang berlisensi creative common atau bebas digunakan luas. 
Hati-hati dalam penggunaan gambar berlisensi, bisa sulit sekali di approve adsense

 

5. Gunakan Judul yang sesuai dengan Konten, Tidak Berlebihan

Yang sedang trend saat ini adalah artikel-artikel dengan judul ngambang, bikin otak ngeres dan penasaran. Misalnya nih :

"Gara-gara lakukan ini, Tyas Mirasih lemas"

Judulnya menarik sekali, salah satu artis yang pernah digosipkan menjadi P*k artis tiba-tiba mengakui bahwa dia lemas, lemas kenapa? Tentu saja hal ini membuat para netter penasaran, akhirnya di klik-lah link website atau blog tersebut. Dan apa yang terjadi? Pembaca kecewa, ternyata lemes nya bukan karena "gituan", tapi karena yang lain. 

Namun sayang sekali Google sebagai mesin pencari terbesar masih mengindex judul-judul yang tidak jelas. Artikel dengan judul seperti ini adalah artikel yang tidak baik, dan biasanya hanya digunakan oleh orang orang yang mempunyai website atau blog yang terdapat iklan adsense, hanya mengejar angka kunjungan yang tinggi agar pendapatannya bisa lebih besar.

Judul yang baik seharusnya minimal memuat 4-5 keyword atau kata kunci dari apa yang kita ingin sampai kan. Keyword atau kata kunci tadi harus sering disebut dalam artikel atau konten yang ditulis. Ini juga akan membantu konten anda lebih SEO friendly.

Mungkin itu sedikit yang bisa saya kupas, selanjutnya akan saya perdalam lagi agar pembahasan lebih dimengerti. Bila ada kata-kata yang salah atau mau usul saran silahkan tinggalkan komentar.


0 Response to "Tips Menulis Artikel Seo Friendly"

Post a Comment